Kesalahan Mengelola Keuangan

Dikutip dari businesstoday.in ada enam kesalahan umum mengelola keuangan sebelum pensiun. Apa saja itu? 

                                

1. Tak Mulai Rencana Investasi.


Ada beberapa hal yang perlu diingat dalam mendesain rencana systematic investment plan (SIP). Pertama, putuskan skema alokasi aset. Kedua, pilih berapa banyak skema investasi dan hindari kekacauan. Beberapa ahli berpendapat, idealnya persiapkan 3-5 skema.

2. Tidak Membeli Asuransi


Asuransi ini dianggap investasi paling murah. Naval Goel selaku pendiri PolicyX.com berujar, idealnya asuransi dibeli pada usia 25 tahun atau ketika sudah berpenghasilan.

3. Tidak Membeli Asuransi Kesehatan


Inflasi kesehatan meningkat dengan cepat ketimbang sektor lainnya. Berkembangnya teknologi juga berdampak pada semakin mahalnya perawatan medis.
Alhasil, tak menutup kemungkinan bila penghasilan Anda tak cukup untuk membayar biaya kesehatan.

4. Tidak Memahami Kekuatan Compounding


Compounding adalah bunga investasi yang menghasilkan bunga baru. Pemikiran bahwa investasi tak akan berpengaruh banyak dalam kehidupan seseorang adalah suatu kesalahan. Para pakar menyebutkan, compounding akan memberikan investor bunga atas perolehan bunga sebelumnya. Karena itu, berinvestasilah dalam jangka yang panjang untuk merasakan keuntungan compounding.

5. Investasi yang Salah


Malu bertanya, sesat di jalan. Sebelum berinvestasi, pahami jenis investasi dan berapa modal yang harus dikeluarkan. Caranya, dengan mengajukan pertanyaan yang tepat kepada agen selaku penjual produk.

6. Hutang


Satu hal lagi terkait keuangan, berhati-hatilah ketika meminjam uang. Jangan berhutang lebih banyak dari kemampuan anda untuk membayar

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *